Search

Content

Tampilkan postingan dengan label finansial. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label finansial. Tampilkan semua postingan
0 komentar

Jangan Buang Uang Recehmu



Banyak diantara kita yang menganggap sepele uang receh. Sehingga sering tercecer atau bahkan hilang tak terpikirkan lagi ketika menerima uang kembalian, baru mencari - cari kalau sedang butuh untuk kerokan ha ha.

Jika kita telaten untuk mengumpulkannya, memilah nominal dengan botol bekas sebagai celengan, akan ada banyak uang receh yang bisa kita kumpulkan. Saya biasa memilah uang seratus rupiah, dua ratus rupiah, lima ratus rupiah dan seribu rupiah. Berdasarkan pengalaman mengumpulkan, saat ini populasi uang receh paling banyak di koin senilai lima ratus rupiah, yaelah.

Dalam satu tahun , hasil mengumpulkan uang receh dari kembalian belanja di pasar tradisional maupun di minimarket, lumayan juga. Selain melatih ketelatenan dan kedisiplinan dalam proses mengumpulkan, kita juga belajar menghargai dan bersyukur atas rezeki yang di berikan Allah SWT. Dengan mensyukuri yang kecil, akan membuat kita siap menerima yang besar. Siap untuk menjaga amanah harta yang lebih besar. Prinsipnya, jika yang kecil saja tidak mampu mengelola, bagaimana dengan yang besar ?

Setelah mengumpulkan, lalu apa yang bisa kita lakukan. Ini terserah kita, bisa digunakan untuk berbelanja kebutuhan atau memang dikhususkan untuk hal lain yang memang sudah direncanakan.
Dalam sebuah berita, pernah ada seseorang yang mengumpulkan uang receh selama tujuh tahun digunakan untuk membeli mobil. Bisa juga kita gunakan untuk travelling atau umroh.
Lebih seru lagi, jika hasil mengumpulkan uang receh tadi kita jadikan sebagai hadiah, hadiah untuk anak yatim didekat lingkungan kita misalnya. Bisa juga dititipkan kelembaga kemanusiaan, seperti untuk dikonversi menjadi air bersih , yang nantinya dikirimkan ke daerah kekeringan.

Ternyata seru ya, mengumpulkan sesuatu yang kita anggap kecil nilainya, ternyata setelah dikumpulkan bisa menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat. Bermanfaat secara pribadi, dan bisa bermanfaat juga secara sosial.

Indra , Gowa 18 Agustus 2019


Baca selengkapnya »

Sahabat

Artikel Terbaru

Arsip Blog